25/11/2020

Rumah
Surabaya Apakah Ramai Diincar Para Pencari Properti?

Rumah-Di-Surabaya-Ramai-Diincar-Para-Pencari-Properti

Rumah Surabaya – Surabaya sedang gencar-gencarnya meningkatkan Perkembangan infrastruktur, sehingga berdampak positif bagi sektor properti. Fokus pembangunan perumahan yang tadinya hanya di bagian tengah, selatan, dan timur, kini mulai bergerak ke bagian barat.

Ditambah lagi Surabaya sedang menjalankan Proyek Jalan Lingkar Luar Barat (JLLB) yang sedang digarap dan dijadwalkan selesai pada tahun 2020. Akses akan semakin terbuka menuju Surabaya bagian barat. Pemerintah Kota Surabaya juga sedang menyelesaikan proyek box culvert Banyu Urip dan proyek Middle East Ring Road (MERR).

Dengan berlangsung proyek infrastruktur yang sedang diselesaikan di kota Surabaya pasti akan membuka kemudahan akses dari berbagai wilayah di Surabaya dan sekitarnya, sehingga akan berdampak pada sektor properti dan memungkinkan terwujudnya peluang bisnis baru.

Kota Surabaya juga akan menambah berbagai alternatif sarana transportasi publik. Termasuk rencana pengerjaan Angkutan Massal Cepat (AMC) berupa trem dan monorel. Nah rumah pun akan merasakan dampaknya. Yuk simak informasinya berikut ini.

Peluang Beli Rumah di Surabaya

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Surabaya sedang berada pada masa pembangunan infrastruktur yang sangat pesat dan besar-besaran. Kalo kamu ada rencana ingin membeli rumah di daerah Surabaya maka siap-siap peluangnya akan tidak semudah dulu.

Apalagi kalo kamu mau beli rumah tepat di pusat kota Surabaya. Pasti ada banyak juga rumah yang dibeli kemudian diratakan dan dijadikan hotel, apartemen, mall dan sejenisnya. Pokoknya dijadikan hal-hal atau tempat yang bisa mengajak orang untuk berinvestasi di Surabaya.

Harga tanah pun pasti akan naik jika semua proyek dan infrastruktur sudah selesai. Saat ini pun pasti harga tanah sudah naik sedikit demi sedikit. Dengan penataan kota dan kelengkapan infrastruktur yang semakin berkembang, rencana memiliki rumah surabaya sebagai investasi properti jangka panjang jelas perlu dipertimbangkan.

Jika kamu memang memiliki niat dan berencana untuk mempunyai rumah di Surabaya, ada baiknya kamu mulai survey secara online melalui internet lebih dulu di situs jual beli maupun marketplace properti.

Lokasi Terfavorit Orang Biasa Beli Rumah di Surabaya

Di kota Surabaya ada beberapa lokasi yang selalu diminati para pendatang maupun orang Surabaya asli yang sedang mencari rumah. Mulai dari wilayah Wiyung, Kenjeran, Benowo, Gunung Anyar, Rungkut, Bukit Darmo, Perak, Genteng, Pakuwon, hingga Jambangan. Kamu bisa cek lebih lanjut tentang lokasi yang sudah disebutkan

Pada lokasi yang sudah disebutkan tadi, biasanya tersedia banyak pilihan tipe rumah sederhana dan mewah. Kisaran harga yang dilepas ke pasaran mulai dari ratusan juta hingga mencapai milyaran rupiah.

Biar kamu ada gambaran, sebagai contoh nih misal di wilayah Rungkut, rata-rata harga rumah sudah bisa mencapai Rp 10,62 juta per meter persegi. Sementara di wilayah Kenjeran bisa mencapai Rp 11,14 juta per meter persegi.

Tips Mencari Rumah di Surabaya Dengan Harga Yang Murah

Bertanya Pada Warga Sekitar

Kalo kamu sedang berjalan atau mengemudi melalui suatu lingkungan yang kamu sukai di Surabaya, kamu mungkin bisa coba untuk menanyakan pada warga sekitar apakah ada rumah yang dijual di daerah tersebut.

Jika seseorang memang mempunyai rumah yang berada pada daftar jual, kamu mungkin dapat membuat kesepakatan langsung dengan penjual tanpa harus melalui agen penjual sehingga dapat mengurangi biaya pembelian rumah.

Kamu juga bisa tanya sama sanak saudara yang ada di Surabaya, dimanakah biasanya terdapat banyak rumah dijual, atau adakah kenalan dari mereka yang sedang menjual rumah.

Memahami Industri Perumahan di Surabya

Kamu juga harus memastikan kalo kamu memahami industri perumahan di daerah Surabaya. Gunakan internet dan cek berbagai situs untuk memeriksa harga jual rumah di Surabaya.

Dengan menggunakan cara ini, kamu kemungkinan besar bisa menemukan rumah di Surabaya dengan harga yang murah serta memiliki lokasi yang baik dengan mudah atau strategis.

Pilih Lokasi Rumah Di Daerah Dengan Harga Jual Yang Tidak Terlalu Mahal

Kamu harus bisa memilih lokasi rumah yang berada pada daerah dengan harga jual yang tidak terlalu mahal. Kamu mungkin bisa mendapatkan rumah yang cukup bagus dengan harga yang terjangkau kalo kamu membeli rumah pada daerah tersebut.

Nah yang harus kamu pastikan juga adalah lokasi rumah yang akan kamu beli itu cukup dekat dengan tempat-tempat penting atau tidak, misalnya rumah sakit atau sekolah dan sejenisnya.

Nah itu tadi kita udah bahas tentang rumah di surabaya. Baca juga deh tentang izin mendirikan bangunan (IMB).